LPKR Tawarkan Penukaran Obligasi Senior Global

Written By Unknown on Kamis, 18 Oktober 2012 | 11.24

INILAH.COM , Jakarta - PT Lippo Karawaci Tbk (LPKR) melakukan Debt Exchange Offer dan Consent Solicitation atas Obligasi senilai US$395,608 juta, dengan kupon 9%, jatuh tempo 2015.

Dalam keterangan tertulisnya di Jakarta, Rabu (17/10/2012) malam, manajemen LPKR menyebutkan penawaran tersebut direncanakan untuk menukar setiap atau semua Obligasi 2015 dengan Obligasi senior baru dalam denominasi dolar AS yang akan jatuh tempo 2020. Kupon untuk Obligasi 2020 ini akan diumumkan pada 22 Oktober 2012.

Para investor yang hanya ingin memberikan persetujuan mereka wajib menyampaikannya sebelum pukul 09.00 waktu London tanggal 5 November 2012. Rapat para pemegang obligasi dijadwalkan pada pukul 09.00 waktu London tanggal 7 November 2012. Pembayaran akan dilakukan pada 14 November 2012.

Tujuan dari Exchange Offerdan Consent Solicitationadalah untuk memperpanjang dan memperkuat debt maturity profile LPKR sekaligus menyelaraskan ketentuan Obligasi 2015 dengan persyaratan utang lain LPKR.

Exchange Offerdan Consent Solicitationini dibuat dengan syarat dan tunduk pada masing-masing Exchange Offer Memorandum tertanggal 15 Oktober 2012 dan Consent Solicitation Memorandumtertanggal 15 Oktober 2012.

Dalam penawaran ini, Deutsche Bank bertindak sebagai Lead Dealer Manager, bersama dengan Bank of America Merrill Lynch, Credit Suisse, dan Citi sebagai Joint Dealer Managers. [ast]


Anda sedang membaca artikel tentang

LPKR Tawarkan Penukaran Obligasi Senior Global

Dengan url

http://hidupbergayabaru.blogspot.com/2012/10/lpkr-tawarkan-penukaran-obligasi-senior.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

LPKR Tawarkan Penukaran Obligasi Senior Global

namun jangan lupa untuk meletakkan link

LPKR Tawarkan Penukaran Obligasi Senior Global

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger